Sudutpandang. Siapa sangka, perusahaan teknologi raksasa seperti Microsoft
ternyata memulai kejayaannya bukan dari produk yang megah, tapi dari sistem
operasi sederhana yang bahkan tak punya tampilan grafis MS-DOS. Ya, sebelum
Windows menguasai layar komputer diseluruh dunia, dunia digital pernah
dikendalikan lewat layar hitam dan baris perintah teks.
Awal Cerita Microsoft Belum Jadi Raksasa
Tahun 1980, IBM bersiap merilis komputer pribadi pertamanya.
Tapi mereka menghadapi satu masalah belum punya sistem operasi. Microsoft,
yang saat itu belum sebesar sekarang, melihat peluang emas dan mengambil
langkah berani membeli QDOS (Quick and Dirty Operating System) dari Seattle
Computer Products. Setelah dimodifikasi, sistem itu resmi diluncurkan dengan
nama baru yakni MS-DOS (Microsoft Disk Operating System). Inilah awal mula
kisah Microsoft menjadi tulang punggung dunia komputer pribadi.
MS-DOS jadi Sistem Operasi Era Layar Hitam
MS-DOS bukan sistem operasi yang bersahabat bagi pemula.
Tidak ada ikon, tidak ada mouse, hanya baris perintah yang harus diketik dengan
tepat. Namun pada masanya, inilah standar utama yang digunakan pada komputer
IBM dan kompatibelnya.
Meski terkesan kaku, MS-DOS adalah fondasi yang solid. Ia
bertahan hingga versi 6.22 pada tahun 1994, dan menjadi jembatan menuju sistem
yang jauh lebih visual yaitu Windows.
Munculnya Windows Buat Dunia Mulai Berwarna
Microsoft kemudian sadar, sistem operasi yang hanya berbasis
teks tak akan cukup untuk masa depan. Maka pada 1985, mereka meluncurkan
Windows 1.0, antarmuka grafis yang berjalan diatas MS-DOS. Saat itu masih
sederhana, tapi menjadi titik awal transformasi.
Versi demi versi hadir, dari Windows 3.1, Windows 95 yang
fenomenal, hingga generasi modern seperti Windows 10 dan 11. Microsoft tak lagi
sekadar membuat software mereka mengubah cara manusia berinteraksi dengan
teknologi.
Dari MS-DOS ke Global Domination
Kini, Microsoft memegang kendali atas lebih dari 70 persen pasar sistem operasi desktop diseluruh dunia. Sementara dunia mobile didominasi Android dan iOS, di ranah PC dan laptop, Windows masih jadi raja tak tergoyahkan. Dan semua itu bisa ditelusuri kembali ke satu langkah awal sederhana: akuisisi QDOS dan lahirnya MS-DOS.
Jadi,
Kisah Microsoft adalah contoh sempurna bahwa dominasi global
bisa dimulai dari keputusan kecil yang cerdas. MS-DOS mungkin sudah pensiun,
tapi semangatnya tetap hidup dalam setiap klik yang kita lakukan di Windows
hari ini. Dari layar hitam kejendela penuh warna perjalanan Microsoft
membuktikan bahwa masa depan bisa dibangun dari satu baris kode sederhana.

